GPOP-Keren Eskaprilia, semakin serius menekuni dunia modeling. Kecintaannya pada modeling tak hanya sebagai hobi, tetapi juga sebagai sarana untuk menambah pengetahuan, mencari pengalaman baru, dan meningkatkan kepercayaan diri.
“Saya ingin menjadi model yang profesional dan lebih dikenal, serta membanggakan orang tua saya,” ungkap siswi SMAN 1 Palangka Raya ini saat diwawancara G-Pop Kalteng Pos, Kamis (22/8).
Keren juga berbagi pengalaman paling berkesannya ketika mengikuti ajang modeling tingkat nasional. Di sana, ia harus bersaing dengan peserta dari berbagai provinsi, mendapatkan banyak pengetahuan baru dan menjalin pertemanan dengan peserta lain.
Namun Keren juga menghadapi tantangan besar ketika berkompetisi dengan model-model yang lebih berpengalaman. Ia harus terus menanamkan rasa percaya diri saat berkompetisi.
Media sosial memainkan peran penting dalam perjalanan modelingnya, menjadi alat efektif untuk mencari informasi dan inspirasi dalam dunia fashion dari berbagai budaya. Ke depan, Keren berharap dapat menjadi model yang lebih baik dan menginspirasi orang lain untuk tetap berkarya tanpa rasa minder.
“Menang atau kalah tidak jadi masalah, yang penting maju terus,” pesannya. (rah/abw)