GPOP-Cosplay merupakan gabungan kata dari costum dan play yang berarti bermain kostum, kesimpulan cosplay merupakan kostum dari karakter permainan. Memakai kostum yang berbeda tentu akan menarik perhatian orang lain, salah satunya Zeyylin yang menggunakan kostum cosplay karakter Hu Tao.

Hu tao merupakan karakter dari Genshin Impact, dengan elemen Visio Pyro dan menggunakan senjata jenis polearm. Hu Tao berasal dari Liyue dan merupakan direktor dari jasa pemakaman Wangsheng Funeral Parlor yang ke-77. Dia dikenal sebagai sosok gadis yang energik dan selalu membuat prank orang lain.

“Kostum yang aku pake ini namanya Hutao Genshin, jadi dia ini pewaris kaya semacam usaha keluarga, jadi keluarga itu yang mengatur masalah pemakaman,” kata Zeyylin.

Selama hampir empat jam ngecosplay pada even Kajati Cup 2023, mahasiswi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) ini menyiapkan penampilan cosplaynya mulai dari merias wajah, memakai kostum dan atributnya hingga rambut palsu yang menjadi pelengkap penampilannya.

Sejak sekolah menengah pertama, Zeyylin menyukai cosplay, namun baru satu tahun lalu mahasiswi semester pertama itu berani mengenakan kostum dan menjadi cosplay anime. Pertentangan orang tua sempat dialaminya, namun dengan sungguh-sungguh ia menunjukkan kecintaannya dalam cosplay hingga akhirnya orang tua pun memberikan izinnya untuk menjadi cosplay di usia yang menginjak 18 tahun.

“Untuk perlengkapan kostum hingga printilannya ini memerlukan biaya Rp Rp 150 ribu, emang agak mahal karena banyak perintilannya,” ucapnya. (*mut/abw)

Leave a Comment

Follow Me

KALTENGPOS DIGITAL

Edisi terbaru Kalteng Pos

About Me

Newsletter