GPOP-Dampak baik dan buruk smartphone kini semakin dirasakan seiring meningkatnya kebutuhan para pengguna.

Bahlan, banyak dari kita bak sudah kecanduan dan tak bisa lepas dari gawai dalam kehidupan sehari-hari.

Tak dapat dipungkiri bahwa smartphone memiliki banyak manfaat, namun jika penggunaannya tidak terkontrol maka dapat berdampak buruk bagi kesehatan mental.

Melansir dari Antara, Senin (11/12) Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan oleh jurnal Plus One menyebutkan bahwa, terdapat hubungan antara penggunaan smartphone yang berlebihan dan kesehatan mental yang buruk.

Diketahui, penggunaan ponsel pintar selama lebih dari empat jam bisa memicu risiko stres, pikiran untuk bunuh diri, dan kecenderungan penggunaan narkoba.

Penelitian ini dilakukan oleh tim peneliti Hanyang University Medical Center, Korea Selatan yang dipimpin oleh Jin-Hwa Moon dan Jong Ho Cha. Mereka membuat kesimpulan tersebut setelah mengevaluasi lebih dari 50.000 remaja.

Sebelumnya, penelitian mengenai topik ini menunjukkan bahwa penggunaan smartphone secara berlebihan dapat meningkatkan risiko gangguan kejiwaan, masalah tidur, masalah terkait mata, dan gangguan muskuloskeletal.

Sementara, peserta penelitian terbaru ini merupakan bagian dari survei berbasis web yang mengumpulkan data pada tahun 2017 dan 2020.

Dari data itu disimpulkan 64,3 persen remaja menggunakan smartphone selama lebih dari dua jam pada tahun 2017. Kemudian jumlahnya meningkat menjadi 85,7 persen pada tahun 2020.

Menurut hasil penelitian itu, peserta yang menggunakan smartphone terus-menerus selama lebih dari empat jam per hari memiliki tingkat stres lebih tinggi seperti adanya pikiran untuk bunuh diri hingga mencoba obat-obatan terlarang (narkoba).

Sedangkan remaja yang menggunakan smartphone selama 1-2 jam per hari menghadapi lebih sedikit masalah dibandingkan remaja yang tidak menggunakan smartphone sama sekali.

Dengan demikian, para peneliti tersebut menyimpulkan bahwa terdapat hubungan lengkung antara waktu penggunaan smartphone dan dampak kesehatan yang tidak diinginkan.

Dampak buruk dari penggunaan ponsel cerdas secara berlebihan menjadi nyata setelah 4 jam penggunaan sehari-hari. Hasil ini dapat membantu menetapkan pedoman penggunaan perangkat pintar dan program pendidikan untuk penggunaan media yang tepat.

Dengan adanya penelitian ini, para peneliti berharap hasilnya akan memberikan informasi yang berguna untuk menetapkan pedoman penggunaan ponsel cerdas bagi remaja dan dewasa muda. (jpc)

Leave a Comment

Follow Me

KALTENGPOS DIGITAL

Edisi terbaru Kalteng Pos

About Me

Newsletter

@2023 All Right Reserved. Designed and Developed by Gpop KaltengPos