GPOP-Cosplayer dengan nama panggung Deko, menyukai anime sejak SMA sekitar tahun 2016-an. Awalnya ia hanya suka nonton film-film anime dan scroll Facebook anime serta gabung ke kelompok wibu atau penggemar anime.

“Mencoba bergabung dengan para cosplayer Palangka Raya dan ikut even, lihat bajunya kok bagus. Akhirnya di tahun 2017 coba terjun di dunia percosplayeran,” katanya sambil tertawa.

Mahasiswi Universitas Palangka Raya (UPR) itu juga mengatakannya menjadi cosplayer tidak menghambat pendidikannya. Setiap even cosplay kebanyakan di hari-hari libur. Ikut cosplay justru ingin melepas stress dan buat happy-happy-an.

Seperti halnya baju yang dikenakannya saat cosplay di Kejati Cup 2023 minggu lalu, ia memerankan karakter Angela dari MLBB. Walaupun tidak main gamenya dan hanya ngikutin perkembangan game nya aja, seperti nonton turnamen-turnamen proplayer, jadi kurang lebih tah karakternya.

“Aku ga pernah sih sewa kostum. Jadi kalau ga beli ya dapat seponsoran gitu. Ya walaupun untuk harga kostumnya sendiri juga lumayan, tapi dari orang tua juga ga ada ngelarang, yang penting aku happy dan bajunya masih yang sopan-sopan aja ga papa,” ujarnya. (*wls/abw)

Leave a Comment

Follow Me

KALTENGPOS DIGITAL

Edisi terbaru Kalteng Pos

About Me

Newsletter

@2023 All Right Reserved. Designed and Developed by Gpop KaltengPos