GPOP – GXDC adalah sebuah grup dance dari Palangka Raya yang dibentuk tahun 2019. Mungkin bagi sebagian orang yang menyukai Kpop, tentu nanya tersebut sudah gak asing lagi ya. Apalagi, GXDC sudah kerap kali mengikuti berbagai event ataupub perlombaan. Siapa nih yang suka dance ala korea? Bisa banget lhi untuk gabung di grup ini. Selain untuk menyalurkan hobi, juga bisa menambah pergaulan dan pengalaman untuk tampil di depan umum.

Andini merupakan sosok dibalik terbentuknya GXDC. Semua bermula dari hobi dance yang ia miliki. Ditambah, teman-teman sekolahnya pada saat itu juga suka banget ngedance, akhirnya mereka membentuk sebuah tim untuk ikut lomba. Baru pertama kalinya ikut, mereka mendapatkan juara harapan 3. Menurut Andini itu merupakan awal yang baik untuk mereka yang baru pertama kali ikut lomba. Karenanya, mereka merasa bahw ada potensi untuk menjadi juara di perlombaan yang lain.

“Mulai pertama ikut lomba, dapat juara harapan 3. Jadi kami merasa ada potensi untuk kedepannya bisa menjadi juara di perlombaan yang lain. Semua itu karena berawal dari hobi dan coba-coba ikut lomba, sampai akhirnya aku melanjutkan GXDC sampai sekarang,” ucapnya.

Saat ini GXDC beranggotakan 10 orang remaja putri dari berbagai sekolah. Mereka memiliki semangat dan harapan yang ambisius untuk melangkah lebih maju lagi. Sudah banyak event dan perlombaan yang mereka ikuti. Bahkan, pada tanggal 11 November kemarin, mereka berhasil meraih juara 1 dalam lomba Dance Cover Competition Ookami Matsuri, di Aula Hotel Dandang Tingang.

Untuk itu, Andini menyampaikan, apabila teman-teman ingin menyalurkan hobi mereka, bisa ikut bergabung dalam tim dance. Banyak tim dance yang ada di Palangka Raya, sehingga kalian bisa memilih untuk ikut yang mana. Sangat disayangkan apabila anak muda memiliki hobi dan bakat bila dipendam saja. Jadikan hobi untuk hal yang positif hingga dapat mencetak prestasi. (ovi)

Leave a Comment

Follow Me

KALTENGPOS DIGITAL

Edisi terbaru Kalteng Pos

About Me

Newsletter

@2023 All Right Reserved. Designed and Developed by Gpop KaltengPos